Berkunjung ke Sel Soekarno di Penjara Banceuy, Tempat Lahirnya Pledoi Indonesia Menggugat


Saat ikutan special trip Jakarta Food Adventure di Bandung, sang host Idfi Pancani sempat mengajak ke suatu tempat bersejarah yg sangat menarik, yaitu Sel Soekarno di (Ex) Penjara Banceuy Jl. Banceuy.

Di penjara Banceuy, Soekarno muda pernah ditahan penjajah Belanda karena keterlibatannya di Politik untuk menentang penjajahan (imperialisme). Selama satu tahun ditahan di Penjara Banceuy, Soekarno menuliskan Pledoi (Pidato Gugatan) berjudul ”Indonesia Menggugat ”yang dibacakan secara dramatik di sidang pengadilan Laandrad - Bandung dan kemudian menghebohkan hingga ke negeri Belanda. Dari balik jeruji berukuran 2x1 cm di Penjara Banceuy, Soekarno menuliskan sendiri pidato pembelaannya sebanyak ratusan lembar. 







Di tahun 80an, Penjara Banceuy sudah dirobohkan digantikan oleh komplek perniagaan. Untungnya, di tengah kepungan ruko ruko ,sel Soekarno masih dipertahankan hingga sekarang. Di tempat ini, Pengunjung bisa melihat seperti apa sel tempat Soekarno ditahan,juga bisa mempelajari sejarah hidup Soekarno. Sayangnya, menurut penjaga disana,Sel Soekarno di Banceuy ini jarang sekali dikunjungi orang,dalam satu hari hanya segelintir saja pengunjung. Padahal tempat ini sangat perlu untuk dikunjungi pelajar/mahasiswa bahkan masyarakat umum utk mempelajari sejarah awal kemerdekaan Indonesia.




Menariknya, di salah satu dinding tempat ini dikutip bagian salah satu Pidato Soekarno di tahun 1929,yang seperti Ramalan yang menjadi kenyataan, bunyinya sbb :

"Imperialis, perhatikanlah!
Dalam waktu yang tidak lama lagi, perang pasifik akan memenggeledek dan menyambar di angkasa. Apabila samudra Pasifik merah oleh darah dan bumi menggegar oleh ledakan bom dan dinamit.
Disitulah rakyat Indonesia menjadi bangsa yang merdeka!"
  (Pidato Soekarno,Solo, 1929)


                                                    *Ramalan Soekarno yang menjadi nyata*

#CeritaTourGuide #BandungAwesomeCity

No comments:

Baca Juga Yang Satu Ini

Pesta Mandi Bedak , Puncak Perayaan Tahun Baruan Kampung Tugu Yang Tak Kalah Seru Dengan Festival Songkran di Thailand

Tahukah Anda, di ujung utara Jakarta, ada sebuah kawasan yang merupakan kampung Kristen tertua di Jakarta dan juga di Indonesia?  ...