Apakah Kita Manusia Merdeka?



APAKAH KITA (MANUSIA) MERDEKA ? :
THINK CREATIVE, THINK THE OPPOSITE


“Berimajinasilah. Berfikir dan Berjiwa Besarlah. Negri kita adalah salah satu negri tercantik di Dunia. “ (Bung Karno)

Ledakan Bom di Hotel Ritz Carlton & JW Marriot lagi lagi bikin Indonesia begitu HAPPENING ...maksudnya Heee.......Pening :-( Peristiwa ini juga seketika menjadikan Jakarta dan Indonesia menjadi tempat yang ditakuti sebagian orang.
Padahal kalau mau berfikir jernih dengan “strategi berfikir terbalik”, di saat pihak kepolisian semakin bersiaga dan meningkatkan keamanan di berbagai penjuru, ada satu kesimpulan LOGIS & RASIONAL yang bisa ditarik (tapi seringkali dilupakan banyak orang), yaitu...
JAKARTA MENJADI TEMPAT YANG JAUH LEBIH AMAN DIBANDINGKAN WAKTU WAKTU SEBELUMNYA.
Justru saat sekarang inilah menjadi momen yang paling tepat bagi mereka yang ingin mengunjungi Jakarta dan (Indonesia).
Sebagai bukti, mari lihat lihat apa yang bisa didapatkan Tricia, seorang warga Negara Malaysia dengan menerapkan Psikologi Terbalik atau “Strategi Berfikir Terbalik” .

THINK CREATIVE, THINK THE OPPOSITE
Teman saya Tricia, adalah anak muda yang Jenius.

Untuk mendukung hobinya Traveliling keliling dunia, ia menempuh cara yang sangat jarang dilakukan orang lain. Ia bepergian mengunjungi suatu tempat, apabila di tempat itu baru saja terjadi suatu bencana atau suatu peristiwa tak mengenakkan.

Saat peristiwa Tsunami terjadi di tahun 2004, ia bisa bepergian mengunjungi beberapa Negara yang terkena dampak Tsunami. Jauh sebelumnya, ia pun melakukan hal serupa dalam perjalanannya ke Indonesia.

Peristiwa Bom Bali di tahun 2002, membuat banyak orang menjadi begitu takut untuk bepergian ke Pulau Dewata. Tapi tidak bagi Tricia. Kejadian itu dilihatnya sebagai Peluang terbaik untuk segera melakukan perjalanan ke Bali.

Tiket pesawat ke Bali dengan potongan 50% dari harga biasa didapatkan Tricia. Penginapan dan berbagai akomodasi di Bali juga didapatnya dengan harga yang sangat murah dan mudah .

Karena saat itu tingkat kunjungan ke Bali menurun drastis, maka selama berada disana, Tricia dilayani layaknya tamu oleh VIP oleh mereka yang bekerja di Hotel dan tiap lokasi yang dikunjungi. Tricia pun benar-benar merasakan seperti mengunjungi sebuah surga yang membuatnya betah.

“Strategi berpikir terbalik” yang dilakukan Tricia benar benar suatu cara jenius untuk mewujudkan impiannya berkeliling dunia.

Saat semua orang memilih jalur A. Orang yang Kreatif berani menempuh jalur B. Dan disanalah ia menjadi satu-satunya orang yang mendapatkan EMAS yang dicari semua orang.


APAKAH KITA (MANUSIA) MERDEKA?? :

“Indonesia emang semakin kacau balau.” ,
“Kapan yah negri ini bisa aman tentram??” atau
”Teror ini pasti dilakukan karena gak puas dengan pemerintah yang sekarang.”
dan sebagainya adalah respon yang mungkin kembali menjadi keluhan sebagian orang akibat peristiwa ledakan bom di Jakarta.

Ini adalah suatu respon yang wajar. Tapi ini adalah sesuatu yang berdasarkan reaksi emosional (Emotional Reaction).
Dalam situasi yang sedang DIUJI seperti sekarang ini, orang-orang Indonesia harus punya rasa Kepercayaan Diri (Self Confidence) yang tinggi untuk tidak dikuasai kemarahan-ketakutan,-kekecewaan-kedukaan, dan semua emosi negatif yang membuat kita terus mengeluh, menjadi melankolis, mengasihani & merendahkan diri sendiri, mencari-cari Kambing Hitam (kasian sekali si Kambing ini...), bahkan ikut-ikutan menjadi penebar terror dan Kompor yang meleduk ke seluruh penjuru bumi.

Kalau tidak berhati-hati, kita bisa terperangkap “Skenario” yang memang diinginkan si Teroris/ Pelaku Bom. Secara pikiran, emosi, dan tindakan menjadi tidak lagi MERDEKA, tapi dikendalikan orang lain dan pihak di luar diri kita (baca : PENJAJAH) . Dan ini adalah hal yang sangat buang-buang energi. And It’s so last century getuuu lohh.

Bangsa Indonesia adalah orang-orang yang PERCAYA (KEMAMPUAN) DIRI, CERDAS , KREATIF, OPTIMIS dan BAHAGIA. Satu atau beberapa peristiwa yang tidak mengenakkan tidak serta merta bisa dijadikan Pembenaran untuk menilai dan mengGENERALISASI kondisi negri ini secara keseluruhan.

Tentu saja kita perlu memberi Trust yang mendalam kepada Pemerintah, Pihak Kepolisian, dan semua pihak yang berwenang untuk memperbaiki keadaan. Tapi adalah tugas setiap pribadi untuk “Bertanggung Jawab Penuh” dengan EMOSI, PIKIRAN, TINDAKAN dan KEBAHAGIAANNYA masing-masing, apabila kita betul-betul ingin menjadi MANUSIA MERDEKA.

Sebagai seorang Warga Negara, ada baiknya juga kita bantu mengenalkan/ mempromosikan kembali kepada teman-teman, kenalan-kenalan, dan mantan-mantan (ooopsss...) kita yang ada di penjuru bumi lain untuk berdatangan ke Jakarta dan Indonesia dengan menawarkan manfaat “Strategi Berfikir Terbalik”.

Tapi, kalau masih ada bule-bule (dan pale pale) yang terus Ngeyel dan PARANOID dengan Indonesia, kita perlu cukup Pe-De buat ngomong gini.........

“Mister...Jakarta dan Indonesia saat ini udah aman dan sentosa koq! Indonesia tuh negri tercantik di Dunia. Orang-orang Indonesia juga terkenal paling ramah sedunia. Kalau gak percaya, datang dan buktiin aja sendiri kesini. Kalo Lo mau datang... SYUKUR! Lo kagak mau datang....ya SYUKURIN! Sutralah Boww....Capcay Dehhhh.”


MERDEKA :-)
Ira Lathief, July 2009
-Life is An ART. We Create Our Own Colour of Destiny-

1 comment:

pandi merdeka said...

wahh akhirnya ira posting lagi.. duh senangnya :D.. keren juga tuh si tricia metal abis.. sama kayak lo haha .. tetep semangat ya ngeblognya ^^.. btw ditunggu kiriman 2 kuintalnya.

Baca Juga Yang Satu Ini

Pesta Mandi Bedak , Puncak Perayaan Tahun Baruan Kampung Tugu Yang Tak Kalah Seru Dengan Festival Songkran di Thailand

Tahukah Anda, di ujung utara Jakarta, ada sebuah kawasan yang merupakan kampung Kristen tertua di Jakarta dan juga di Indonesia?  ...